Metrosumsel.Com,Muba – Pemerintah Kabupaten Musi Bayuasin dalam waktu dekat akan menerima penghargan dari Kementrian Desa RI atas keberhasilan dalam pengelolaan Program Generasi Sehat dan Cerdas yang akan diberikan Direjen Kementrian Desa kepada Bupati Muba pada pembukaan Inovasi Desa, Tanggal 12 September 2018 mendatang.
Kabar tersebut disampaikan oleh Kepala Sub Direktorat Pengembangan Akses Informasi Masyarakat Ditjen PPMD Kementrian Desa Pembngunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT), Ivan Syahri Rangkuti SE MSi, pada acara pembukaan sosialisasi dan focus group discussien (FGD) data dan informsi layanan sosial dasar di Kabupaten Muba tahun 2018, yang dibuka Sekda Muba Drs H Apriyadi MSi di Aula Wisma Atlet Sekayu, Selasa (28/8/2018).
“Penghargaan ini adalah bentuk apresiasi pemerintah pusat atas keberhasilan Pemkab Muba dalam mengelola dana Program Generasi Sehat dan Cerdas,” ujar Ivan.
Terkait dengan acara sosialisasi dan FGD data informasi layann sosial dasar di Kabupaten Muba tahun 2018, Ivan mengatakan bertujuan untuk mensosialisasikan perihal pelayanan sosial dasar, diantaranya, pendidikan, perilaku hidup sehat, dan PAUD yang dikemas dalam database berbasis aplikasi dan website.
“Muba merupakan salah satu dari 66 kabupaten yang teriterensi program GSC, yang berjaan sejak tahun 2014,” paparnya.
Lanjutnya perserta kegiatan itu berjumlah 30 orang yang berasal dari kecamatan, dinas, tenaga pendamping PMD, dan GSC.
“Kita yakin dengan program GSC Kabupaten Muba akan lebih maju,” imbuh Ivan.
Sekretaris Daerah Muba Drs H Apriyadi MSi mengucapkan terima kasih kepada pemeritah pusat yang telah mempercayakan program GSC berjalan di Muba, dalam rangka menyehatkan dan mencerdaskan masyarakat.
“Kita yakin Muba ditunjuk saja (Program GSC) artinya ada pertimbangan, pemerintah pusat melihat komitmen Pemkab Muba yang memperhatikan kesehatan dan kecerdasan masyaraat,” ucap Sekda.
Perihal Pemkab Muba akan menerima penghargaan, Sekda Muba mengatakan hal itu akan jadi penyemangat serta motivasi Pemkab Muba dalam menyelenggarakan Program GSC lebih baik lagi.
“Kepada peserta kami berpesan walaupun satu hari, ikutilah kegiatan ini dengan baik, dengan harapan hasilnya dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Muba,” pungkas Apriyadi.(Ms)